Rekan-rekan warga hijau ! Gambar-gambar di bawah ini adalah salah satu rumah yang menggunakan konsep hijau. Begitu asri, indah, rindang dan tentu hijau. Memang salah satu syarat rumah hijau adalah ketersediaan lahan di sekitar rumah kita. Namun segala cara dapat dimanfaatkan untuk menciptakan ruang hijau di pekarangan rumah.
Mulai dari menggunakan pot tanaman, vas bunga, hingga menanam pohon baik pohon berbuah, pohon obat dan sebagainya. Gambar diambil oleh Leonard T. Panjaitan pada tanggal 26 Desember 2008. Rumah milik salah satu keluarga warga hijau di Pal Batu Menteng Dalam Jakarta Selatan. Foto dapat di-repro secara bebas asalkan mencantumkan link www.wargahijau.org. Inilah salah satu aksi nyata warga hijau dalam pelestarian lingkungan hidup !
Search Articles
Mengapa Perlu Hemat Kertas?
- Kebutuhan kertas Indonesia 8 % dari supply oleh HTI dan 92 % illegal logging.
- Setiap tahun luas hutan Indonesia yang hilang setara dengan luas Pulau Bali.
- Satu rim kertas A4 menghabiskan sebatang pohon berusia minimal 5 tahun.
- Untuk kertas berkualitas baik diperlukan campuran pohon berkayu keras dan lunak.
- Suatu lahan pepohonan kayu keras setinggi 4 kaki panjang 4 kaki dan lebar 8 kaki dapat menghasilkan 942.100 halaman buku atau setara dengan 4.384.000 perangko atau setara dengan 2.700 eksemplar koran.
- Jika kita menghemat 1 ton kertas, berarti kita juga menghemat 13 batang pohon besar, 400 liter minyak, 4.100 Kwh listrik dan 31.780 liter air.
Sumber: Majalah Annida
kak....
BalasHapuswaalaikumsalam....
kak ada dimana ntuuu...